Komputasi awan (cloud computing) adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer (‘komputasi’) dan pengembangan berbasis Internet (‘awan’). Awan (cloud) adalah metefora dari internet, sebagaimana awan yang sering digambarkan di diagram jaringan komputer. Sebagaimana awan dalam diagram jaringan komputer tersebut, awan (cloud) dalam Cloud Computing juga merupakan abstraksi dari infrastruktur kompleks yang disembunyikannya. Ia adalah suatu metoda komputasi di mana kapabilitas terkait teknologi informasi disajikan sebagai suatu layanan, sehingga pengguna dapat mengaksesnya lewat Internet (“di dalam awan”) tanpa mengetahui apa yang ada didalamnya, ahli dengannya, atau memiliki kendali terhadap infrastruktur teknologi yang membantunya. Menurut sebuah makalah tahun 2008 yang dipublikasi IEEE Internet Computing.
“Cloud Computing adalah suatu paradigma di mana informasi secara permanen tersimpan di server di internet dan tersimpan secara sementara di komputer pengguna (client) termasuk di dalamnya adalah desktop, komputer tablet, notebook, komputer tembok, handheld, sensor-sensor, monitor dan lain-lain.”
Komputasi awan adalah suatu konsep umum yang mencakup SaaS, Web 2.0, dan tren teknologi terbaru lain yang dikenal luas, dengan tema umum berupa ketergantungan terhadap Internet untuk memberikan kebutuhan komputasi pengguna. Sebagai contoh, Google Apps menyediakan aplikasi bisnis umum secara daring yang diakses melalui suatu penjelajah web dengan perangkat lunak dan data yang tersimpan di server.
Manfaat Cloud Computing
Menurut riset IDC, Potensi Information Technology (IT) Spending di Indonesia telah mencapai Rp. 44,67 trilyun pada tahun 2009 dan tumbuh dengan pertumbuhan rata-rata sebesar 13% sampai dengan 2014. IT spending ini terdiri dari penyediaan hardware yang mencapai 80%, software sebesar 5-7%, dan IT Service sekitar 13-15% dari IT Spending. Komponen hardware memiliki IT Spending cukup besar karena didalamnya meliputi kebutuhan perangkat dan kebutuhan penyediaan Link Data Communication.Pemenuhan kebutuhan IT merupakan sebuah keharusan untuk mempercepat proses perencanaan, produksi, operasional dan pemasaran pada perusahaan. Sedemikian sangat pentingnya kebutuhan IT bagi perusahaan, sebagian perusahaan sudah mengalokasikan anggaran untuk pemenuhan kebutuhan system IT Spending secara totalitas dikelola sendiri.
Layanan Komputer awan (Cloud Computing) merupakan layanan Information CommunicationTechnology (ICT) bagi perusahaan yang komplit (aplikasi umum, aplikasi khusus dan hardware), membayar sesuai yang anda gunakan dan simpel.
Penyediaan layanan komputer awan telah menyediakan layanan tools untuk mengkolaborasi aplikasi e-commerce dan Situs dalam model Cloud Computing serta konektifitas jaringan yang diperlukan perusahaan dimana tanggung jawab penyediaan infrastruktur dan manajemen teknologi informasi ada di penyedia layanan.
Layanan komputer awan memungkinkan juga untuk saling berkomunikasi dengan lebih cepat dan aman, berkolaborasi dalam mengolah berbagai dokumen penting, bertukar sumber daya IT secara online, serta berintegrasi dengan aplikasi-aplikasi terkenal.
Komponen layanan komputer awan seperti Hosted Exchange, Hosted Office Communication Server dan Share Point.
Secara umum manfaat layanan komputer awan adalah :
• Manfaat utama layanan ini adalah meningkatkan produktivitas perusahaan anda melalui Kolaborasi antar staf dan manajemen sesuai kebutuhan, dengan tetap mengedepankan pengendalian biaya IT dan komunikasi perusahaan Anda.
• Tidak membutuhkan Investasi, tetapi penggunaan IT dikompensasi dalam biaya rutin.
• Aman karena sistem ditempatkan di datacenter dengan tingkat keamanan yang tinggi.
• Menghemat biaya (tidak membutuhkan unit pengelolaan khusus).
• Tidak membutuhkan pembayaran lisensi terhadap software yang dipergunakan.
• Menggunakan hardware, software sesuai dengan kebutuhan.
• Mempercepat proses peningkatan kapasitas sistem.
• Mengintegrasikan aplikasi-aplikasi e-commerce, email, instant messaging, dan share document kedalam satu portal.
• Instalasi cepat.
• Jaringan dan Data Center menyatu.
• Website menggunakan secured connection https.
• Kemampuan melakukan Kirim Terima Email yg terintegrasi dengan Sistem Callender
• Kemampuan sharing PC to PC audio & video
• Kemampuan Editing Document sharing & Collaboration editing
• Kemampuan PC to PC File transfer
• Kemampuan Integrasi dengan MS Office
• Kemampuan Remote Access over IP
• Kemampuan melakukan Voice & Video Conference Call
• Kemampuan melakukan messenger
• Kemampuan Presence dari pemilik account
• Kemampuan Share Point & assigment
• Kemampuan handling informasi bisnis selama 24 jam.
• Kemampuan mendukung mailbox sebesar 2 GB per account
Manfaat lain yang mungkin disediakan oleh penyedia layanan komputer awan :
• Dibayar bulanan sesuai kebutuhan.
• Maintenance sistem sangat minimal.
• Proses upgrade sistem murah dan gratis.
Terakhir, teknologi komputer awan adalah tergolong masih baru di Indonesia, tapi ke depan merupakan solusi dan investasi yang tepat anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar